Temukan merek-merek dari unit bisnis Adhesive Technology kami. Henkel merupakan penyedia solusi terkemuka untuk perekat, sealant dan pelapisan di seluruh dunia.
28 Mar 2019 Düsseldorf / Jerman
Untuk mengatasi tantangan digitalisasi terhadap tenaga kerja, Henkel telah meluncurkan inisiatif peningkatan keterampilan digital (digital upskilling) untuk 53.000 karyawannya di seluruh dunia. Saat ini, Henkel sedang menganalisis tingkat pengetahuan digital karyawannya sebagai dasar untuk merumuskan pelatihan digital baru yang akan menargetkan kebutuhan bisnis di masa depan.
“Dalam lingkungan yang semakin menantang dan dinamis, kami harus tetap unggul. Digitalisasi berdampak besar bagi lingkungan kerja Henkel,” ujar Sylvie Nicol, Corporate Senior Vice President Global Human Resources. “Kami perlu tahu di mana posisi organisasi kami untuk meningkatkan keterampilan karyawan secara sistematis. Itulah sebabnya kami bahu-membahu bersama Chief Digital Officer dan timnya untuk mendorong inisiatif di seluruh perusahaan ini, yang secara signifikan akan mendukung transformasi digital organisasi kami. "
“Transformasi digital menawarkan peluang untuk memperkuat dan memperluas bisnis global kami. Hal ini hanya dapat sepenuhnya dimanfaatkan ketika seluruh organisasi memiliki pola pikir dan pengetahuan yang tepat untuk bersama-sama mendorong hal ini,” kata Dr. Rahmyn Kress, Chief Digital Officer (CDO) Henkel dan pendiri Henkel X.
Henkel telah memperkenalkan pendekatan baru melalui peluncuran sebuah inisiatif global untuk meningkatkan keterampilan digital di seluruh perusahaan. Langkah pertama adalah analisis mendalam tentang kondisi terkini. Memakai self-assessment daring secara anonim, Henkel mengevaluasi keterampilan digital karyawan. Penilaian ini berisi tes pengetahuan umum dengan cara yang menyenangkan ("Digital BaseFit") serta tinjauan lanjutan untuk keterampilan ahli yang menargetkan pekerjaan tertentu ("Digital ExpertFit"). Hasil analisis membantu Henkel memahami seberapa baik keterampilan digital karyawan dan pelatihan apa yang mereka butuhkan.
Digital BaseFit telah dikembangkan bersama dengan H-Farm, sebuah pusat inovasi yang menciptakan maize.PLUS yang menghadirkan pengalaman pembelajaran daring inovatif, dirancang untuk membantu para profesional mengembangkan pola pikir yang didorong oleh inovasi. Sistem penilaian dan pembelajaran yang dipersonalisasi mampu membantu dalam eksplorasi teknologi, tren konsumen, cara kerja baru, dan topik bisnis lain yang relevan.
Untuk Digital ExpertFit, Henkel bekerja sama dengan perusahaan konsultan Accenture dan mengembangkan kerangka kerja kemampuan digital untuk setiap "job family" (contohnya Marketing, Sales, IT atau HR) yang akan berfungsi sebagai standar industri dengan orientasi masa depan. Dalam pengembangannya, Human Resources bekerja sama dengan CDO dan timnya, para pemimpin Business and Functional. Setiap kelompok karyawan akan menyelesaikan self-assessment daring yang anonim. Berdasarkan hasil tersebut, Henkel akan mengembangkan rekomendasi pelatihan yang tepat, sesuai dengan "pengaturan keterampilan masa depan yang ideal" dalam kerangka kerja. Pelatihan-pelatihan ini akan fokus pada aspek-aspek seperti analitik, eCommerce atau pencarian tenaga kerja masa depan.
Pelatihan khusus untuk keterampilan dan pengetahuan digital ditawarkan pada sarana pembelajaran baru yang telah diluncurkan untuk mendukung semua karyawan dalam perjalanan pembelajaran digital mereka. Hal ini telah dikembangkan bersama dengan Cornerstone, perangkat lunak Talent Management berbasis cloud yang unggul. Karyawan akan mendapatkan manfaat dari platform intuitif yang menawarkan pengalaman belajar yang menarik dan konten yang dipersonalisasi. Hal ini mendorong peningkatan keterampilan dan pembelajaran on-demand secara konstan, sembari menjawab dengan tepat kebutuhan individu pengguna.
“Dalam proses transformasi ini, karyawan kami adalah kunci. Kami ingin memastikan bahwa mereka memiliki keterampilan dan pengetahuan digital yang dibutuhkan – sekarang dan di masa depan,” kata Sylvie Nicol. “Mendorong perubahan tersebut adalah sebuah tantangan karena kami memiliki tim global yang sangat beragam beranggotakan lebih dari 50.000 individu dengan berbagai latar belakang dan profil pekerjaan yang berbeda-beda. Perubahan ini tidak akan terjadi dalam sekejap, tetapi merupakan perjalanan yang akan berlangsung selama tiga hingga lima tahun."
Henkel telah meluncurkan inisiatif peningkatan keterampilan digital (digital upskilling) untuk 53.000 karyawannya di seluruh dunia untuk memenuhi tantangan digitalisasi bagi tenaga kerja.
Informasi lebih lanjut